Minggu, 28 Agustus 2022

Cara Menggunakan fitur Penghasilan dari Blogger

 





Blogger menyediakan fitur penghasilan kepada penggunanya yang diperoleh dari iklan pada situs web pengguna, hal ini dapat dimanfaatkan secara bijak oleh pengguna. Adapun cara mengaturnya:
1. Pengguna dapat login pada web www.blogger.com menggunakan akun google
2. Pengguna klik menu kotak 3 garis datar kemudian pilih penghasilan
3. Pada bagian monetisasi blog anda dengan adsense klik pelajari lebih lanjut
4. Baca bagian persyaratan kelayakan untuk adsense, klik daftar ke Adsense
5. Gunakan akun google yang didaftarkan ke adsense
6. Klik jelajahi pada bagian  kotak pembayaran dan isi sesuai data yang diminta, jika sudah klik panah kiri di pojok kiri atas sebagai tanda kembali ke halaman sebelumnya
7. Klik Jelajahi pada bagian kotak setelan iklan, pilih pengaturan yang sudah tersedia sesuai keinginan, jika sudah klik panah kiri dipojok kiri atas sebagai tanda kembali ke halaman sebelumnya
8. Klik kotak bagian situs, masukkan alamat situs blogger yang dimiliki, selesai.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar